Header Ads

Sabun dan Alkohol Mampu Membunuh Virus


Panjipost.com,- BAGAIMANA sabun membunuh virus? Profesor Sally Bloomfiled dari London School of Hygiene dan Tropical Medicine mengatakan, mencuci tangan bisa menjadi hal kecil yang dapat menghentikan penyebaran virus corona. 
"Masyarakat memiliki peran yang dapat dimainkan untuk menghentikan penyebaran virus," katanya seperti dikutip dari Sciencefocus, kemarin. 

Dijelaskan bahwa corona virus memiliki lapisan luar pelindung yang dikenal dengan 'bilayer lipid'. Molekul penyusun lapisan pelindung ini seperti berudu, dengan kepala hidrofilik atau menyukai air dan ekor hdrofobik atau membenci air.

Apakah pembersih tangan antibakteri bisa membunuh virus? Jika sabun dan air tidak tersedia, pembersih tangan berbasis alkohol bisa digunakan untuk membunuh virus. Alkohol adalah antiseptik dan dapat membunuh virus yang terselubung seperti virus corona. Asal dipastikan kandungan alkohol dalam hand sanitizer 60 hingga 95 persen alkohol. 

Apakah mencuci tangan dapat menghentikan tertular virus corona? Mencuci tangan memang tidak akan 100 persen menghilangkan risiko tertular virus corona. Namun cara ini tindakan yang paling masuk akal dan paling disarankan. Sebab kita tidak tahu seberapa kali menyentuh wajah dengan tangan yang mungkin terkontaminasi virus, atau dari orang yang batuk atau bersin orang yang terinfeksi.

Bagaimana cara mencuci tangan yang baik? Langkah awal yakni membasahi tangan dengan air, apakah itu air panas atau dingin. Penelitian Rutgers University di AS pada 2017 menyebutkan air dingin sama efektifnya dengan air panas dalam menghiangkan bakteri Ecoli. Oleskan sabun cair atau sabun batang pada tangan. Meskipun ada penelitian yang menyebutkan bakteri dapat hidup di sabun namun penelitian lain menemukan bahwa berbagi sabun tidak menularkan penyakit. Gosokkan sabun dengan merata di seluruh tangan, terutama ibu jari, di sela-sela jari anda dan ujung jari sedikitnya 20 detik. Bilas tangan dengan baik untuk menghilangkan sabun, kemudian keringkan seluruhnya. lebih baik lagi jika menggunakan tisu sekali pakai.(Charlie / berbagai sumber)

Tidak ada komentar

Selamat datang di Website WWW.Panjipost.com, Terima kasih telah berkunjung.. Semoga anda senang!! Tertanda Pemred: Andi Woo