Header Ads

Antisipasi Bencana Banjir, Koramil 01 Sikabaluan Lakukan Karbak



Sikabaluan,-  Mencegah timbulnya penyakit seperti malaria serta mengantisipasi banjir yang memasuki musim penghujan, Komando Rayon Militer (Koramil) 01 Sikabaluan , Komando Distrik Militer (Kodim) 0319/Mentawai melaksanakan kegiatan Karya Bakti (Karbak) TNI bersama Forkopimcam dan warga Jumat,(08 Desember 2023)

Kegiatan dipusatkan di Dusun Muara Desa Sikabaluan Kec Siberut Utara Kab Kep Mentawai, melakukan pembersihan dan penanaman pohon penghijauan di lokasi sekitar

Danramil 01 Sikabaluan , Kapten Inf Putera Irawan Damanik mengatakan, kegiatan dilaksanakan guna mencegah terjadinya banjir dan menjaga lingkungan sehat, agar tidak terjangkit wabah penyakit.

“Sekarang ini sudah masuk musim penghujan, maka perlu kita antisipasi dengan pembersihan saluran dan penanaman pohon untuk penghijauan  disekitar wilayah ini,” ucap Kapten Inf Putera Irawan Damanik di lokasi sekitar

Ditambahkan, kegiatan yang dilakukan merupakan implementasi perintah dari Komandan Korem 032/Wirabraja Brigjen TNI Rayen Obersyl  untuk membantu masyarakat dalam mengantisipasi bencana banjir.

“Kita juga menyampaikan sosialisasi kepada masyarakat sekitar agar menjaga kebersihan lingkungan. Harapan kami masyarakat tidak sembarangan membuang sampah,” tutup Danramil 01 Sikabaluan

Tidak ada komentar

Selamat datang di Website WWW.Panjipost.com, Terima kasih telah berkunjung.. Semoga anda senang!! Tertanda Pemred: Andi Woo