Header Ads

Kapal Ekspedisi Dagang Indonesia - India Diluncurkan, Ini Peran Karantina Aceh


Panjipost.com
Banda aceh,- Kepala Karantina Aceh, drh Ibrahim meminta jajaran petugas di Wilker Pelabuhan Malahayati untuk lakukan fasilitasi percepatan ekspor komoditas pertanian yang bakal di angkut oleh Kapal Ekspedisi Dagang Indonesia - India. "Kopi, sayur mayur dan buah tropis akan kita fasilitasi percepatan pemeriksaan dan sertifikasinya, agar produk yang akan dipamerkan di India nanti sehat, aman dan benar-benar berkualitas," kata Ibrahim saat menghadiri peluncuran perdana kapal ekspedisi dagang ini di Banda Aceh (28/12)

Menurut Ibrahim, komoditas pertanian dan juga kerajinan tangan khas masyarakat Aceh ini merupakan  sampel produk ekspor yang akan dipamerkan di Andaman dan Nicobar,  India. Kapal dagang ini merupakan implementasi dari kerjasama  yang diprakarsai oleh Kementerian Luar Negeri RI dan Badan Pengkajian dan Pengembangan Kebijakan,  Kementerian Perdagangan dalam kerangka "Statement on Shared Vision of India-Indonesia Maritime Cooperation in the Indo-Pacific".  Turut hadir pada acara yang gelar di Pelabuhan Malahayati Aceh ini Walikota Nanggroe Aceh dan semua unsur Forkopimda Aceh.

Promosi dagang ini merupakan bagian dari peningkatan konektivitas bisnis antara Andaman dan Nicobar dengan Provinsi-provinsi di Sumatra terutama Provinsi Aceh dan Sumatera Utara. Menurut pihak Konsulat India menyatakan bahwa jarak dari Pelabuhan Laut Malahayati Aceh ke Port Blair Andaman dan Nicobar hanya 175 KM, ini lebih dekat jaraknya daripada dari kota besar di India daratan yang bisa mencapai 2.000 KM lebih.

"Karantina Aceh akan selalu menjadi bagian terdepan untuk melindungi alam negeri Aceh dan menjadi bagian terdepan dalam menjamin kesehatan serta keamanan komoditas pertanian asal petani Aceh untuk pasar ekspor ke mancanegara," tandas Ibrahim

Sumber:FB BKP

Tidak ada komentar

Selamat datang di Website WWW.Panjipost.com, Terima kasih telah berkunjung.. Semoga anda senang!! Tertanda Pemred: Andi Woo