Header Ads

Siekes Lanud Sutan Sjahrir Kembali Gelar Serbuan Vaksin Di Sekolah SMK Kesehatan Genus



Padang,Panjipost.com, - Ratusan siswa dan siswi SMK Kesehatan Genus Sumbar laksanakan serbuan vaksin bertempat di kampus SMK Kesehatan Genus Sumbar Bandara Lama Tabing Padang, Selasa (28/9/2021). 

Serbuan vaksin ini merupakan program pemerintah dengam tujuan bisa menekan laju penyebaran virus covid-19. Serbuan vaksin kali ini memang di fokuskan untuk pelajar dan mahasiswa serta daerah yang masih terjangkau, akan tetapi tim vaksinator dari TNI khususnya dari Siekes Lanud Sutan Sjahrir rerus berupaya untuk menambah angka masyarakat yang akan di vaksin. Semoga saja masyarakat lebih menyadari manfaat vaksin ini. 

Salah satu siswi SMK Kesehatan Venus Sumbar Della, ia mengucapkan terimakasih kepada tim vaksinasi dari Siekes Lanud Sutan Sjahrir dan selanjutnya Della mengatakan vaksin ini sangat bagus dilaksanakan guna mencegah penyebaran virus covid-19. Sekali lagi Della dan teman-temannya yang lain mengucapakan terimakasih kepada tim vaksinator Lanud Sutan Sjahrir yang sudah bersedia melaksanakan vaksinasi kepada kami, ungkapnya. 

Selama dalam kegiatan serbuan vaksin tersebut selalu memperhatikan protokol kesehatan yang sudah ditentukan oleh pemerintah gunan menekan laju penyebaran virus covid-19 ini.(**)

Tidak ada komentar

Selamat datang di Website WWW.Panjipost.com, Terima kasih telah berkunjung.. Semoga anda senang!! Tertanda Pemred: Andi Woo